BLOG ini adalah karya pribadi saya. Karena itu mohon untuk TIDAK menggunakan/mengcopy/mengedit foto-foto yang ada di blog ini dan memanfaatkannya untuk keperluan komersial/umum tanpa ijin tertulis dari saya. Jika ingin mengcopy-paste isi maupun foto yang ada di blog ini untuk keperluan pribadi, diharapkan menyebutkan sumber dan link asal.
"JANGAN ASAL COPY-PASTE karena BLOG JUGA ADALAH HASIL KARYA CIPTA. Biasakan untuk meminta ijin kepada pemilik karya atau paling tidak menyebutkan sumber asal." (Sumber: JACP. http://anotherfool.wordpress.com/jacp/ )
"JANGAN ASAL COPY-PASTE karena BLOG JUGA ADALAH HASIL KARYA CIPTA. Biasakan untuk meminta ijin kepada pemilik karya atau paling tidak menyebutkan sumber asal." (Sumber: JACP. http://anotherfool.wordpress.com/jacp/ )
Tuesday, August 9, 2011
ROTI TAWAR SUSU
Yang namanya roti tawar tidak akan pernah membuat orang bosan, karena sifat rotinya yang "netral" mudah dipadupadankan dengan berbagai macam isian.
Bisa dioles margarin dan ditaburi meses, bisa diberi susu kental manis saja, bisa diberi selai coklat, selai kacang, ditaburi keju, diberi daging kornet, sayuran dan daging (jadi sandwich deh), pokoknya apa saja deh sesuai selera kita ^_^
Karena itu aku mencoba untuk sharing resep roti tawar. Resep ini merupakan hasil modifikasi dari beberapa macam resep. Aku baru dua kali membuat roti tawar (karena loyangnya belum lama punya hehehe....). Yang aku buat adalah roti tawar susu, diberi variasi pasta coklat.
Ini dia resepnya:
ROTI TAWAR SUSU
by: Irene Susianto
Bahan:
800 gr terigu protein tinggi
200 gr terigu protein sedang
15 gram ragi instan
4 gram bread improver
4 gram bread emulsifier (optional, bisa dihilangkan jika tidak ada)
80 gram gula pasir
2 butir telur
40 gram susu bubuk
500 ml susu UHT dingin
60 gram mentega putih
15 gram garam
CARA MEMBUAT
- Aduk tepung, ragi instan, gula pasir dan susu bubuk.
- Masukkan telur, aduk rata
- Tambahkan susu dingin sedikit - sedikit lalu uleni sampai kalis.
- Masukkan mentega putih dan garam sambil uleni sampai adonan kalis elastis.
- Bulatkan dan diamkan adonan selama 30 menit
- Kempiskan adonan lalu bagi 2 bagian.
- Bulatkan setiap bagian
- Diamkan 10 menit.
- Giling masing - masing adonan, lalu gulung. Lakukan dua kali
- Letakkan dalam loyang roti tawar tertutup ukuran 30 x 13 x 13 cm yang diolesi margarin/olesan loyang.
- Tutup cetakan, jangan sampai tertutup sempurna, sisakan 1/4 yang tidak tertutup loyang. Tutup loyang yang nantinya akan tersentuh roti harus diolesi margarin supaya ketika tutup roti dibuka tidak sulit.
- Diamkan adonan 75 sampai 90 menit sampai adonan setinggi cetakan. Tutup loyang. Oven 30 menit dengan suhu 190 derajat celcius
- Potong-potong menggunakan pisau bergerigi atau pisau elektrik supaya potongannya bisa tipis dan rata.....
- Hasilnya? Enak, rasa susunya terasa tapi nggak sampai eneg... rotinya lembut dan wangi.....
Catatan:
- Kalau ingin roti tawar yang tidak persegi empat, tidak perlu menggunakan loyang yang berpenutup, cukup loyang yang berukuran 22 x 10 x 7 cm, yang diolesi margarin.
- Bagian atas adonan diolesi susu.
- Untuk roti yang tampak di foto, ada sebagian adonan yang aku campur dengan pasta coklat, untuk memberikan variasi rasa dan aroma.
Jika menggunakan pasta coklat, kedua adonan (putih dan coklat sama-sama digilas tipis, lalu ditumpuk dan digulung bersama. Makin tipis adonan tentunya tekstur "belang-belang"-nya akan makin banyak ya..... Bisa juga diganti dengan pasta pandan, atau diberi larutan kopi, sesuai selera saja deh ^_^
TIPS MENGHITUNG BERAT ADONAN YANG SESUAI DENGAN LOYANG
- Untuk loyang bertutup, rumus perhitungannya adalah:
berat adonan = volume loyang roti (panjang x lebar x tinggi) dibagi faktor 5,2
- Untuk loyang terbuka, faktornya 4,5.
berat adonan = volume loyang roti (panjang x lebar x tinggi) dibagi faktor 4,5
Jadi misal yang saya gunakan adalah loyang tertutup berukuran 30X13X13, maka berat adonannya:
(30X13X13) : 5,2 = 975 gram
Sebetulnya lebih mudah membuat roti tawar lho, daripada roti manis, karena nggak usah repot membulatkan satu-persatu, jadi irit waktu dan tenaga... hehehe.....
Nah selamat mencoba menghidangkan roti tawar dari dapur kita sendiri ya..... ^_^
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Hi, Mbak...
ReplyDeleteWah, liat resepnya jadi kepingn nyoba bikin roti tawar sendiri nih...
Tapi apa bisa bikin roti tawar [ake otang? LAgian mikser ku kelihatannya cuman mampu tepung 250 an..Kalo pake 500 aja 'ngoyo' banget mesinnya..
Kira-kira kalo pake tepung sekitar 200-300 gitu bisa pake cetakan berapa ya?? Thank you....
Hai Rheiny....
ReplyDeleteBisa banget kok manggangpake otang. Bahkan sampai sekarang aku manggangnya tetap pake otang karena kalau pakai oven gas yang besar harus banyak sekali bikinnya biar nggak boros gas hehehe...
kalau terigunya 250 gram, nanti adonan jadinya berarti hampir sekitar 500gram ya, bisa pakai loyang roti tawar yang terbuka kok. Mungkin yang ukurannya sekitar 20 X 10 X 10 cm.
Mudah-mudahan sukses ya membuatnya.... ^_^
mo tyaa bread emulsi sma bread improvr pke merk apa...????
ReplyDeletehallo... saya pakai yang ada di sini saja, bread improver pakai Baker's Bonus, dan bread emulsifier pakai Bakerine Plus. Setahu saya masih ada beberapa merk lain yang bagus juga kok untuk bread improver, seperti ibis, samupan, magimix, cuma di sini yang tersedia hanya itu ^_^
ReplyDeleteHi Mbak..mo tanya..first time baker nih..bedanya bread emulsi sama bread improver itu apa ya? kalo pengembang kue itu masuk yg mana? thanks lho.
ReplyDeleteKalau dari fungsinya, begini:
ReplyDeleteBread improver gunanya membantu menghasilkan roti yang berserat halus, empuk lebih lama dan mempunyai volume yang lebih besar dan kokoh.
Sedangkan bread emulsifier berfungsi meningkatkan keempukan roti, agar roti tidak cepat keras dan remah roti menjadi lebih halus
Kalau dari merknya, yang saya tahu ada beberapa:
- bread improver: Baker's Bonus, Croustilis, Ibis, Magimix, Minute Bread, Samupan dll
- bread emulsifier: Bakerine Plus
Jika tidak ada salah satunya, nggak apa kok nggak digunakan....
Kalau pengembang kue, yang dimaksud apakah baking powder atau emulsifier? kalau baking powder untuk menaikkan volume cake saat dipanggang, kalau emulsifier (misal merk ovalet, SP, TBM, starkies dsb) untuk membantu mengembangkan kue, juga mengemulsi bahan-bahan agar tercampur baik hingga bisa mengembang sempurna.
Mudah-mudahan berhasil ya membuat rotinya ^_^
nice article, very helpfull & usefull. Wah jadi pingin nyoba nich, lihat resep roti tawar susunya yg maknyuss.Dan bila anda ingin tips memilih, merawat dan memperbaiki mesin roti / bakery. klik aja di FIKRI TEKNIKsalam kenal & semoga sukses selalu yach....
ReplyDeleteterima kasih... salam kenal balik... ^_^
ReplyDeletemba Irene aku izin copy ya mba..trims sblmnya nih mba..
ReplyDeleteIya monggo dicopy dan dicobain ya resepnya... mudah-mudahan cocok dan berhasil membuatnya ^_^
DeleteTanya dong mbak...., ĸαƖȏ sebagian mau dikasi pasta coklat..., pasta coklatnya dimasukin kapan Ұά...?
ReplyDeleteHallo Noveriena... pasta coklat dimasukkan setelah adonan jadi ya.... jadi setelah kalis elastis dan siap dibentuk, bisa diambil sebagian untuk diberi pasta coklat, pandan, atau lainnya... mudah-mudahan bermanfaat ya... ^_^
DeleteMba, klo roti tawarnya biar ada kulitnya gmn yah...soalnya kmrn coba resepnya mba jd tanpa kulit gitu. Tks sebelumnya
ReplyDeleteKalau membuat roti tawar, setelah dipanggang PASTI berkulit. Jika tidak berkulit, berarti ada yang salah dalam proses memanggangnya. Kemungkinan kurang panas suhunya....
DeleteOh, ada kulitnya yah mba...aku pikir yg digambar itu roti tawar jadinya tanpa kulit kecuali gambar Roti tawar yg ditambah coklat..
ReplyDeleteYang tanpa kulit itu karena kulitnya sudah dikikis, biasanya orang justru lebih suka tanpa kulit karena bagian kulitnya cenderung lebih keras hehehehe....
DeleteOh gitu...berarti ovenku kurang panas atau bisa jd kurang lama yah...hehheeee, tks yah mba...coba lagi ahhhh
ReplyDeleteIya kemungkinan kurang panas, jadi permukaannya belum sampai mencoklat kulitnya ^_^
DeleteDah tak praktekin mbak,kebetulan mixer kita kembar...wis pokoke ngirit banget...yg penting jadi bikin happy keluarga deh gak tergantung sama toko roti...btw kalau ngitung bread improver yg cuma 4 gram bgmn ya timbanganku kan bukan digital...tak kira kira aja2...
ReplyDeleteWah sip deh kalau sudah berhasil...
DeleteKalau nggak ada timbangan digital, bread improver pakainya kira-kira 1 sendok teh untuk 1 kg terigu. Mudah-mudahan keluarga suka semua yaaa..... ^_^
sip mbak,kalo ada resep roti yg baru ntar tak tunggu ya,salam ita firman - malang
DeleteIrene, saya pernah coba beberapa kali buat roti tawar dengan resep2 lain. Boleh dibilang berhasil, hanya penampilan kurang oke. Pernah tutupnya tdk bisa dibuka, lengket abis, saya tdk kepikiran olesi mentega. Kemudian saya coba lagi, tapi kurang tinggi. Ternyata ada hitungannya ya, berat loyang vs adonan. Tip2 dari Irene sangat bermanfaat. Saya mau coba lagi dengan resep di atas. Terima kasih banyak.
ReplyDeleteSisca - Surabaya
Maaf, salah ketik. Maksud saya ada hitungan volume loyang vs berat adonan.
ReplyDeleteSisca - Surabaya
Senang jika bisa bermanfaat.... semoga cocok dengan resepnya ya....
DeleteTerima kasih kembali, Sisca... ^_^
BTW sebelum Natal kemarin saya sempat ke Surabaya dan ke toko 8. Enaknya di kota besar, banyak toko yang jual peralatan dan bahan baking cukup lengkap ya.... hehehe...
Toko 8 salah satu tempat yg sering saya kunjungi. Sayangnya pegawai2nya kebanyakan jutek, he..he... cuma 1 yg ramah. Krn butuh, ya tetep ke sana. Ada 1 lagi tbk besar di Surabaya yt Sinar Yong, jl. Kedungdoro. Sptnya pegawai di sana lebih ramah, tapi agak jauh dari rumah, jadi saya jarang sekali ke sana. Di Jkt lebih lengkap lagi, sampai2 pengen ke Jkt hanya u/ ke Titan dan Toko Ani. Sering lihat website-nya, ngiler.
DeleteSisca - Surabaya
Ah betul... memang agak jutek seperti tidak butuh pembeli, tapi nggak semua untungnya, terutama yang karyawan laki-laki, jauh lebih ramah dan mau membantu walaupun hanya sekedar mengecekkan harga. Kalau yang perempuan, ditanyain jawabannya nggak enak hehehe....
DeleteKalau ke Sinar Yong, pernah 2-3 kali tapi sudah beberapa tahun lalu, jadi agak-agak lupa. Ke Arlisah pernah satu kali.Yang belum pernah ke Arvian.
Kalau di Banyuwangi sini, TBK kebanyakan cuma jual bahan-bahan yang pokok saja. Yang jarang orang cari, nggak ada yang jual. Tapi ada 1 TBK di sini, yang harga barangnya lebih murah daripada di Surabaya atau Malang lho... makanya kalau ke luar kota hanya berburu barang-barang yang nggak ada di sini saja hehehe...
Ungkapan yg pas "spt tdk butuh pembeli". Betul itu! Arlisah lebih banyak peralatan baking, tapi bahan kue sptnya kurang lengkap. Kalo Arvian saya juga belum pernah. Adik saya yg pernah, katanya pegawainya sih ramah. Jadi bahas tbk nih. Sukses u/ Irene dg bisnis kue dan rotinya ya.
DeleteSisca - Surabaya
Kalau di Arvian katanya lebih banyak barang yang tidak ada di toko lain (import), tapi harganya juga agak mahal. Kapan-kapan pingin masuk ke sana juga hehehe....
DeleteSama-sama Sisca... sukses selalu juga untukmu... ^_^
Mbak iren, bread improver dan bred emulsifier itu apa yah, kalo beli ke toko bahan kue kata gmpgnya apa?? Maaf baru bljr bikin
ReplyDeleteKalau penjelasan mengenai bread improver dan bread emulsifier, bisa search di google, sudah banyak yang menjelaskan dengan lengkap. Kalau di toko bahan kue ya cari bread improver atau pengempuk roti. Untuk merk, banyak sekali yang beredar, mulai ibis biru, baker's bonus, S500, tinggal disesuaikan kebutuhan dan ketersediaan saja. Tidak pakai juga tidak apa-apa, yang penting adonannya kalis elastis.
DeleteMba Irene, aku pernah coba tuh pakein pewarna ke sebagian roti stlh Kalis...yg ada malah jd belepotan dan ga karu2an krn ga mau ngeblend warna dgn adonan...wkwkwk itu gimana caranya supaya bisa ngeblend sempurna. Yg saya malah belang2 jadinya. Ngulenin pake tangan apa masuk ke mixer lagi mba?
ReplyDeleteIya terkadang kalau sudah kalis elastis memang lebih susah bercampur warnanya, tapi diuleni pelan-pelan bisa kok. Kalau memang ada mixernya, pakai mixer saja, lebih murah dan cepat pastinya ^_^
DeleteHi mbak Irene thankyou resepnya. Btw mbak bread improver boleh dikurangi pemakaiannya ga? Jadi 2gr saja misalnya. Thanks ...
ReplyDeleteHallo Melanie...
DeleteBIsa kok dikurangi pemakaian bread improvernya, bahkan sebetulnya tidak memakai pun tidak apa-apa kok, yang penting adonannya benar-benar sampai kalis elastis, hasilnya akan tetap empuk kok ^_^
terima kasih resepnya kak. roti tawarnya lucu sekali bisa ada coklat begitu. lain kali mau coba resepnya.
ReplyDeleteSama-sama.... semoga bermanfaat ya....
DeleteKalau ga pakai bread improver jg bisa kan ya dgn resep yg sama dgn di atas?
ReplyDeleteMbak..klo adonan 975gr itu pake tepung brp gr?
ReplyDeleteSilakan dihitung menggunakan kalkulator ya.... masa menghitung saja harus tanya di blog?
DeleteMbak Irene maaf, mohon izin copy resep nya ya Mbak, bermanfaat sekali trm ksh bnyak atas share pengetahuan yg berharga ini
ReplyDeleteSilakan, senang jika bermanfaat ^_^
Delete