BLOG ini adalah karya pribadi saya. Karena itu mohon untuk TIDAK menggunakan/mengcopy/mengedit foto-foto yang ada di blog ini dan memanfaatkannya untuk keperluan komersial/umum tanpa ijin tertulis dari saya. Jika ingin mengcopy-paste isi maupun foto yang ada di blog ini untuk keperluan pribadi, diharapkan menyebutkan sumber dan link asal.

"JANGAN ASAL COPY-PASTE karena BLOG JUGA ADALAH HASIL KARYA CIPTA. Biasakan untuk meminta ijin kepada pemilik karya atau paling tidak menyebutkan sumber asal." (Sumber: JACP. http://anotherfool.wordpress.com/jacp/ )


Monday, March 10, 2014

MAYONAISE



Last updated: 19 April 2014

Mayonaise, atau sering disebut mayo saja, merupakan saus yang kental, biasanya berwarna putih, krem, atau kuning muda, yang biasanya digunakan sebagai tambahan dalam makanan seperti burger, salad, kentang goreng, sandwich, takoyaki, dan masih banyak lagi.

Saya termasuk penggemar mayonaise karena rasanya yang gurih dan creamy. Makan sandwich atau burger dengan banyak mayonaise rasanya lebih enak hehehe...
Kemarin saya mencoba mencari tahu, sebetulnya mayonaise terbuat dari apa sih? Ternyata oh ternyata.... bahan dasarnya hanyalah kuning telur dan minyak. Nah, karena sedang sangat penasaran ingin membuat takoyaki, sedangkan mayonaise merupakan salah satu bumbu utama penyajiannya, jadi tertantang untuk membuat sendiri deh... Kalau harus membeli, kadang kekentalannya tidak pas dengan selera kita, dan juga kadang kemasannya cukup besar. Kalau lama tidak dipakai kan sayang....

Jadilah hari Sabtu lalu saya browsing dan mempelajari berbagai resep dan cara membuat mayonaise. Hari Minggu siang kemarin saya praktekkan sebelum membuat takoyaki. Dari berbagai resep tersebut, saya pakai sedikit di sana dan sedikit di sini, hingga terciptalah komposisi baru yang pas menurut saya ^_^

Berikut cara membuat mayonaise sendiri ya....

MAYONAISE
By: Irene Susianto

 

Bahan: 
2 butir kuning telur
30-40 gram gula pasir (disesuaikan dengan selera)
sejumput garam
240 gram minyak ---- minyak yang digunakan bisa minyak goreng biasa, minyak kedelai, minyak jagung, atau olive oil
1/2 - 1 sendok teh cuka masak (disesuaikan dengan selera)

1 sendok teh mustard (jika ada)
3-4 sendok makan air panas (ini disiapkan terakhir saja jika memang diperlukan)

Cara membuat: 

- Kocok kuning telur bersama gula pasir dan garam sampai mengental dengan mixer kecepatan rendah.
- Tambahkan minyak sedikit demi sedikit ke dalam kocokan kuning telur. Lebih baik minyak sudah disiapkan dalam wadah seperti gelas ukur atau botol, jadi sembari tangan kanan menjalankan mixer, tangan kiri menuangkan sedikit minyak.
Menuangkan minyaknya sedikit saja ya.... kira-kira 1/2 sendok teh. Kocok dulu sampai rata benar, baru tambahkan lagi 1/2 sendok teh, demikian seterusnya....
- Lama kelamaan akan terbentuk adonan yang kental. Ketika minyak sudah tinggal kira-kira separuh dari jumlah awal, baru bisa dituangkan agak lebih banyak.
- Setelah minyak habis, akan terbentuk adonan yang sangat kental. Tambahkan cuka secukupnya. Cicipi rasanya sampai didapatkan rasa yang pas sesuai selera.

- Tambahkan 1 sendok teh mustard jika ada. Pada saat membuat kemarin, saya belum mempunyai mustard, jadi tidak menggunakannya....
- Pada saat ini, mayonaise akan sangat kental. Karena saya akan menggunakan sebagai saus yang bisa dituang, bagi saya adonan masih terlalu kental. Karena itu siapkan air panas di gelas. Kocok lagi adonan dengan mixer, sambil tambahkan air panas kira-kira 1 sendok makan saja. Adonan akan mengencer. Jika masih kurang encer, bisa ditambahkan lagi air panas, sampai diperoleh kekentalan yang diinginkan. Kemarin saya menggunakan sekitar 3 sendok makan air panas untuk mencapai mayonaise yang kekentalannya pas untuk saya.

- Hasil jadi: lupa saya timbang, tapi cukup untuk memenuhi 1 botol saus ukuran sedang.

Catatan: jika bisa, diusahakan menggunakan mustard ya... Ternyata pengaruhnya cukup besar dengan adanya mustard ini. Sebelum mustard dimasukkan, adonannya kental sekali.
Kemarin waktu membuat kedua kali, setelah ditambahkan mustard ternyata langsung mengubah teksturnya jadi lembut dan pas kekentalannya...
 

Nah, mayonaise siap digunakan.... dan rasanya memang enak ^_^
Ternyata membuat mayonaise tidak sesulit yang saya bayangkan sebelumnya, bahkan mudah sekali lhoooo.....
Alangkah baiknya apabila kita bisa membuat sendiri makanan dan pelengkapnya, karena selain lebih sehat, higienis, pastinya jauh lebih murah juga hehehehe....

Selamat mencoba ^_^

5 comments: