|
Devil's Food Cake |
Tanggal 11 April kemarin, rekan kerja sekaligus temanku, Rio di Surabaya, berulang tahun yang ke-23.
Ordernya Devil's Food Cake untuk kue ultahnya. Dihias full ganache.
Terus kakaknya juga titip order Chocolate Chiffon Cake tapi minta diisi chocolate chips. Namanya jadi double chocolate chiffon cake deh hehehe....
Dan sebagai apresiasiku karena Rio sudah beberapa kali order, juga buat kado ultah, aku buatkan chocolate pudding spesial.
|
Chocolate Pudding
|
Tadinya waktu order sempat bingung ingin dihias seperti apa, secara yang ultah cowok, emoh pake kembang-kembang yang feminin hihihihi... Setelah diskusi singkat, akhirnya dipilih model keranjang, dan bukan menggunakan butter cream tapi full ganache.
H-2 request dituliskan "Happy Birthday To Me" hihihihi.... habis yang ultah yang pesen sendiri sih....
Puddingnya aku buat malam hari H-2. Juga ganachenya. Sedangkan cakenya H-1. Jujur saja baru kali ini aku mendekor dengan ganache. Ternyata waktu dispuit berat, nggak ringan seperti butter cream. Alhasil habis bikin motif keranjangnya, tangan pegel-pegel semua dah hahahaha..... tapi terbayar setelah lihat hasilnya yang OK juga (narsis) ^_^
|
Setelah dicover
|
Untuk hurufnya aku menggunakan royal icing, dan tadinya sempat ketar ketir kalau RI nya nggak mau kaku atau lebih parah, meleleh.... Tapi setelah masuk kulkas sebentar untungnya bisa mengeras. Jadi aku biarkan supaya set dulu di kulkas, baru sore harinya dipacking, dan dikirim via travel ke Surabaya. Sama sopir travelnya aku suruh pesankan supaya bilang isinya kue tart biar aman, dan untungnya sampai di tujuan hari Senin pagi dengan selamat..... *lega*
|
Devil's Food Cake |
Untuk chiffon cakenya juga, baru kali ini memasukkan chocolate chips ke dalam adonannya. Tadinya kupikirbakal tenggelam semua begitu diaduk, tapi sepertinya tidak. Terus ditabur lagi chocolate chips di bagian atas supaya tampak lebih cantik.
|
Double Chocolate Chiffon Cake |
Terima kasih buat ordernya ya Rio.... semoga berkenan ^_^
Met ulang tahun, semoga panjang umur, dan semua yang dicita-citakan tercapai ya......
No comments:
Post a Comment